Featured Post

Hilangkan Kantung Mata untuk Penampilan Maksimal

Kantung mata menjadi penyebab yang seringkali membuat seseorang tidak percaya diri karena dianggap merusak penampilan sehingga bagi mereka yang memilikinya, pasti mencari cara mengecilkan kantung mata. Pada awalnya, bagi sebagian orang kantung mata mungkin akan sulit untuk dilihat secara jelas. Terlebih lagi beberapa orang memang telah memiliki kantung mata sejak lahir atau keturunan. Namun jika dasarnya telah memiliki kantung mata secara alami, dan ditambah dengan adanya kantung mata lagi. Tentunya hal tersebut akan menjadi kurang menarik karena dengan adanya kantung mata akan memberikan banyak pengaruh, khususnya kesan bagi yang melihatnya.

Cara instan dan ampuh adalah menggunakan obat penghilang kantung mata, klik banner berikut mumpung masih diskon.

Kantung mata sendiri disebabkan oleh beberapa faktor, seperti halnya terjadi proses dari penuaan, faktor keturunan seperti yang telah disebutkan sebelumnya, dan juga gaya hidup yang kurang baik, khususnya merokok. Namun sebenarnya, jika dilihat secara teliti, kantung mata yang terjadi oleh tiap-tiap faktor sebenarnya berbeda satu sama lain. Misalnya saja kantung mata yang terjadi karena proses penuaan dikarenakan ligamen pada bagian bawah mata mulai menurun dan juga lepas, termasuk disebabkan dengan lemak yang terlepas khususnya pada bagian bawah mata.

Faktor-faktor yang menyebabkan kantung pada mata

Khususnya para kaum wanita, kantung mata menjadi penyebab utama yang membuat penampilan mereka kurang maksimal. Beragam cara menghilangkan kantung mata yang baik secara alami maupun juga medis dalam kondisi tertentu bukan tidak mungkin untuk dilakukan. Penyebab dari kantung mata yang muncul memang telah disebutkan sebelumnya, namun untuk lebih jelasnya lagi, beberapa hal yang lebih lengkap terkait dengan terjadinya kantung mata di antaranya seringkali tidak disadari. Sehingga jika mengetahuinya sejak awal, maka akan lebih mudah lagi untuk menghindarinya.


Pada dasarnya daerah yang ada pada mata merupakan jaringan yang memiliki lemak namun longgar. Tak heran jika area mata memiliki sifat yang lebih sensitif jika dibandingkan dengan area lainnya. Seiring bertambahnya usia, jaring lemak yang ada di bawah mata tersebut mulai menipis. Hal inilah yang menyebabkan terjadi cekungan pada rongga bagian bawah mata. Dengan adanya pantulan cahaya yang terlihat cekung tersebut membuat kantung mata menjadi lebih kentara dan juga jelas terlihatnya. Kantung mata muncul karena seseorang sering melakukan hal-hal di bawah ini, yaitu;
  1. Kurang beristirahat sehingga pola tidur tidak teratur atau sering begadang.
  2. Sering terkena pantulan sinar atau cahaya.
  3. Proses penuaan hingga adanya faktor keturunan.
  4. Alergi yang terjadi, baik oleh makanan maupun juga kosmetik. Khususnya dari kosmetik yang tidak cocok.
  5. Adanya penumpukan lemak berlebih, biasanya disertai dengan berat badan berlebih.
  6. Efek samping yang terjadi karena mengkonsumsi obat-obatan secara berlebih atau teratur.
  7. Terjadi pada wanita yang akan menstruasi atau pra mestruasi.
  8. Mengkonsumsi garam secara berlebih hingga adanya indikasi suatu penyakit tertentu yang menimbulkan adanya kantung mata.
  9. Tidur setelah menangis dalam jangka waktu yang lama.
  10. Kurang mengkonsumsi vitamin hingga memakai kacamata dalam jangka waktu yang lama.
  11. Fungsi ligamen yang mengikat lemak pada bagian rongga mata menurun karena pertambahan usia.
  12. Sering terkena paparan sinar matahari atau terkena cahaya.
  13. Kebiasaan buruk khususnya pada gaya hidup, seperti halnya merokok, sering minum-minuman keras. Selain itu juga, menggaruk kulit pada bagian bawah mata akan menyebabkan adanya bekas garukan hingga goresan kecil sehingga kantung mata menjadi lebih kentara.

Beberapa hal yang menyebabkan kantung mata di atas tersebut mungkin memang tidak sepenuhnya akan dialami oleh mereka yang mendapatkan kantung mata. Namun rata-rata beberapa di antaranya seringkali terjadi atau dilakukan tanpa benar-benar disadari. Meskipun banyak cara yang mengatakan bisa menghilangkan kantung mata, akan tetapi sebenarnya secara ilmiah menghilangkan kantung mata cenderung sulit. Lain halnya jika dikurangi efek yang terlihat bengkaknya, yang bisa dilakukan bahkan dengan cara yang alami sekalipun.

Langkah-langkah mengatasi kantung mata



Rata-rata, menghilangkan kantung mata diatasi dengan cara-cara yang lebih alami. Namun banyak juga yang mengambil langkah dengan menghilangkannya secara medis, seperti halnya operasi untuk menghilangkan kantung mata yang telah dimiliki bahkan sejak lahir. Meskipun obat penghilang kantung mata cenderung sulit untuk ditemukan, tetapi banyak cara alami untuk mengatasi kantung mata tanpa melakukan operasi. Beberapa di antaranya yaitu sebagai berikut ini;
  1. Teknik facelit; atau disebut juga dengan Yo-Tox merupakan salah satu cara untuk menghilangkan kantung mata yang telah dikembangkan di Manhattan. Cara ini hampir mirip atau bahkan mungkin juga bagian dari olahraga yoga. Pemilik kantung mata melakukan Yo-Tox untuk menghilangkan kantung mata dengan duduk bersila dan kedua jari pertama diletakkan pada kedua sisi hidung, tepatnya di bawah kantung mata. Kemudian lakukan tekanan yang ringan selama lima hingga sepuluh detik. Cara ini dipercaya dapat melakukan rangsangan aliran darah menuju ke mata sehingga berkurangnya kantung mata.
  2. Tidur siang; merupakan cara lain yang dipercaya, khususnya jika kantung mata memang disebabkan karena kurang tidur. Tidur siang kurang lebih selama lima belas menit membantu membuat pikiran rileks. Sehingga meskipun tidak ada kaitan antara tidur siang dengan kantung mata, namun itu dapat membantu menyegarkan wajah hingga memudarkan kantung mata.
  3. Gel pendingin; khususnya gel pendinjgin untuk mata membantu untuk mengecilkan pembuluh darah hingga mengurangi bengkak yang terjadi pada bagian bawah mata.

Adapun cara lain sebagai cara menghilangkan kantung mata secara alami yang menggunakan bahan-bahan alami di antaranya yaitu;
  1. Kentang; memiliki kandungan catecholase sehingga sering menjadi salah satu kandungan pada kosmetik khususnya karena khasiat untuk mencerahkan kulit dan juga kantung mata. Menggunakan kentang tentunya sangat mudah karena tinggal menutup mata dengan irisan kentang yang telah dikupas kemudian diamkan hingga 20 menit.
  2. Mentimun; dapat menghilangkan kantung mata dan telah terpercaya secara tradisional karena efektif. Irisan mentimun dapat disimpan sebelumnya di lemari pendingin sebelum dikompreskan pada bagian mata sehingga akan membuat mata lebih segar kembali.
  3. Air putih; merupakan kandungan yang selalu dibutuhkan oleh tubuh. Cara ini sangat alami dan juga aman khususnya dapat juga untuk memperbaiki kesehatan dan kondisi tubuh agar selalu fit.
  4. Ampas teh; atau masker dari ampas teh yang memiliki kandungan tanin untuk mencegah terjadinya penuaan dini, jerawat yang timbul pada wajah, hingga pigmentasi kulit akibat dari sinar matahari. Untuk kesegaran, menyimpannya di lemari pendingin bisa dilakukan sebelum dimaskerkan ke area mata.
  5. Susu cair dan putih telur; adalah campuran bahan yang berguna untuk menghilangkan kantung mata. Meskipun kedua bahan tersebut akan terasa lengket pada awalnya, namun namun efektif untuk dilakukan dengan mendiamkannya selama 15 menit setelah dimaskerkan atau dioleskan pada bagian kantung mata.

Itulah hal-hal yang berkaitan dengan kantung mata, mulai dari penyebabnya hingga Cara Mengecilkan Kantung Mata.

Mungkin Kamu Juga Suka...

Comments