Siapa yang tidak tahu dengan Habbatussauda. Salah satu obat herbal yang sejak zaman para nabi sudah digunakan sebagai obat untuk mengatasi berbagai jenis penyakit. Di kalangan masyarakat Indonesia, Habbatussauda dikenal dengan nama Jinten Hitam, dalam bahasa Inggris disebut Black Seed, sedangkan dalam bahasa ilmiahnya disebut Nigella Sativa.
|
Jinten Hitam |
Sebagaimana dalam Hadits Shohih yang diriwayatkan oleh Bukhori dan Muslim, Nabi Muhammad SAW bersabda “Konsumsilah Habbatussauda, karena di dalamnya terdapat kesembuhan, kecuali Sam (kematian)”. Hadits tersebut menunjukkan bahwa Nabi sendiri menganjurkan untuk mengkonsumsi obat herbal habbatussauda sebagai perantara untuk mengatasi berbagai jenis penyakit, baik itu penyakit kategori ringan maupun penyakit berat.
Maka, bagi umat muslim, Habbatussauda sudah tidak asing lagi. Sebab, Habbatussauda telah menjadi ramuan Thibbun Nabawi sejak zaman Rasulallah. Bahkan, negara-negara maju di Eropa dan Amerika sudah banyak yang melakukan peneitian mengenai khasiat Habbatussauda dan turut mempopulerkannya.
Telah banyak penelitian yang dilakukan oleh para ahli untuk mengetahui manfaat Habbatussauda untuk kesehatan, dan berikut ini adalah beberapa penjelasannya.
Habbatussauda bermanfaat untuk menetralisir racun dalam tubuh
Habbatussauda mengandung zat yang berfungsi sebagai detoks. Yaitu untuk menetralisir racun-racun yang ada dalam tubuh, dimana racun ini sangat menganggu proses metabolisme dalam tubuh dan mengganggu organ-organ penting dala tubuh, seperti jantung, paru-paru, otak, dan lain-lain. Racun yang dapat menyebabkan kepala pusing juga bisa diatasi dengan mengkonsumsi secara rutin Habbatussauda sebagai obat terapi yang alami.
Bermanfaat untuk menguatkan sistem imun dalam tubuh
Tubuh memiliki kekebalan tubuh, dan kekebalan tubuh bila digerogoti oleh penyakit, baik itu bakteri maupun virus, maka lama-kelamaan tubuh akan sakit bila imun tubuh melemah. Nah, Habbatussauda memiliki manfaat untuk meningkatkan imunitas. Sehingga menjadikan daya tahan tubuh lebih kuat dari serangan penyakit. Mengkonsumsi Habbatussauda secara rutin berpeluang sekitar 70% sebagai zat antibodi.
Bermanfaat untuk meningkatkan daya ingat
Habbatussauda juga mengandung asam linoleat. Sehingga bila dikonsumsi oleh tubuh, maka menjadi tambahan nutrisi yang bagus. Asam linoleat sendiri berfungsi sebagai zat untuk menguatkan daya ingat. Maka, bagus bila Habbatussauda dikonsumsi oleh anak-anak pada usia pertumbuhan.
Bermanfaat untuk mengatasi sulit tidur (insomnia)
Habbatussauda juga mengandung Saponin yang memiliki fungsi untuk memberikan pengaruh positif terhadap kinerja tubuh dalam mengelola protein, karbohidrat, dan juga lemak. Juga bagus dalam membantu menguatkan tubuh dari perubahan lingkungan yang berpotensi kurang bagus terhadap kesehatan. Termasuk juga membantu melancarkan peredaran darah, sehingga memudahkan seseorang untuk bersitirahat, maka sistem metabolisme tubuh menjadi lancar, dan potensi stress pada sesorang akan semakin berkurang.
Bermanfaat untuk pencernaan dan sebagai zat anti bakteri
Kandungan volatif dan minyak atsiri dalam Habbatussauda bermanfaat untuk memperlancar pencernaan. Dalam pencernaan juga tak luput dari adanya bakteri-bakteri, baik itu bakteri baik maupun bakteri yang dapat merugikan tubuh. Nah, Zat dalam Habbatussauda bermanfaat sebagai zat antibakteri yang dapat mengusir bakteri E Coli dan V Colera dalam tubuh.
Bermanfaat untuk memperlancar produksi ASI
Minyak Habbatussauda memiliki manfaat yang luar biasa dalam mengkondisikan lemak jenuh yang dikombinasikan dengan struktur hormonal, sehingga dapat membantu melancarkan ASI bagi ibu menyusui. Penelitian ini telah dilakukan oleh Universitas Potchestroom pada tahun 1989.
Sebenarnya masih banyak informasi tentang manfaat Habbatussauda lebih banyak lagi. Kamu bisa mencari referensi lebih banyak di Google. Maka, cukup sekian kami akhiri postingan kali ini, semoga bermanfaat buat anda.
Comments
Post a Comment