Featured Post

PictsArt Photo Studio

Semakin menjamurnya smartphone Android ternyata juga berpengaruh pada tingkat selfie yang tinggi. Ini dikarenakan kebanyakan smartphone Android memang mendukung aktifitas selfie ini. Tak hanya itu aplikasi editor foto di smartphone Android juga sangat mendukung. Dengan aplikasi tersebut siapa saja bisa mendapatkan foto yang unik tanpa harus memiliki kemampuan mengedit foto seperti profesional.

Editor foto termasuk aplikasi yang harus dimiliki oleh seorang yang suka memotret. Salah satu aplikasi foto yang menjadi favorit saya adalah PictsArt Photo Studio. Aplikasi editor foto ini cukup lengkap. Mulai dari efek foto, stiker, frame dan teks pun ada. Kita tinggal pandai-pandai memanfaatkan fitur yang ada.

Salah satu fitur yang saya suka dari PictsArt ini adalah fitur stiker dan framenya. Dengan fitur ini foto jadi terasa berbeda dan lebih lucu. Bagi yang suka menambahkan efek pada foto, PictsArt menawarkan banyak pilihan efek yang bisa digunakan.

Dengan aplikasi PictsArt kita juga bisa memadukan beberapa gambar pada satu frame. Kita tinggal pilih pada menunya saja. Tidak hanya mengedit foto kita juga bisa menggambar dengan PictsArt ini. Pada halaman depan ada menu "draw" yang dapat digunakan untuk menggambar. Berhubung saya gak punya keahlian gambar jadi saya lebih sering menggunakan PicsArt ini untuk edit foto.

Selain itu PicsArt juga menyediakan menu untuk menggambil gambar langsung dengan aplikasi PictArt dengan tambahan efek foto. Kalau biasanya kita mengedit gambar yang sudah ada lalu ditambahkan efek. Dengan menu "Camera" pada PicsArt ini kita bisa mengambil gambar langsung dengan efek yang kita tentukan. Hasilnya cukup bagus loh.

Cara Menggunakan PictsArt Photo Studio

Buka aplikasi PictsArt di smartphone Android kamu. Pilih tanda berbentuk pensil pada ujung bawah. Setelah itu akan muncul beberapa menu. Pilihlah menu "Edit" untuk mengedit foto, menu "Draw" untuk menggambar, menu "Collage" untuk menggabungkan beberapa foto dan menu "Camera" untuk mengambil gambar dengan efek.

Editor Foto PictsArt
Kali ini saya akan menggunakan editor foto pada aplikasi PictsArt ini. Pilih menu "Edit" setelah itu akan muncul pilihan untuk mengambil gambar dari gallery atau dari camera langsung. Kita juga bisa menggambil gambar dari sosial media yang ada. Setelah menentukan gambar yang akan diedit, sekarang waktunya kamu berkreasi dengan fitu-fitur yang ada. Kamu bisa menambakan efek, stiker, frame dan lain-lain. Setelah selesai mengedit foto, pada kanan atas simpanlah hasil foto yang telah diedit. Foto tersebut akan tersimpan di folder PictsArt.
Hasil Foto Yang di Edit dengan PictsArt
Menggunakan PictsArt ini memang sangat mudah. Siapa saja bisa menyulap foto yang biasa saja jadi menarik. Bagi blogger seperti saya aplikasi ini memang membantu untuk mempermanis foto yang didapat untuk mendukung entri di blog.

Mungkin Kamu Juga Suka...

Comments